Berita Terbaru

6/recent/ticker-posts

Persipura Jayapura Tambah Amunisi Baru Jelang Bursa Transfer

Jayapura, Olemah.com – Persipura Jayapura dipastikan menambah satu amunisi baru menjelang dibukanya bursa transfer pemain Liga 2 yang dijadwalkan mulai 10 Januari 2026. Pemain anyar tersebut telah tiba di Jayapura pada Rabu (7/1/2026) siang.

Pelatih Persipura, (RD), membenarkan kedatangan pemain baru tersebut. Namun, sang pemain belum langsung bergabung dalam sesi latihan tim karena jadwal kedatangan yang bertepatan dengan latihan pagi.

“Hari ini (Rabu) sudah tiba di Jayapura. Mungkin belum ikut latihan karena kita latihan pagi dan dia tiba siang,” ujar coach RD kepada awak media saat ditemui di Stadion Mandala, Selasa (6/1/2026).

Penambahan pemain ini menjadi sinyal keseriusan manajemen Persipura dalam memperkuat skuad menghadapi putaran lanjutan kompetisi. Mutiara Hitam tengah mempersiapkan tim seoptimal mungkin demi menjaga konsistensi performa dan persaingan di papan atas.

Meski identitas dan posisi sang pemain belum diungkap secara resmi, kehadirannya diharapkan dapat menambah kedalaman skuad serta meningkatkan daya saing tim pada laga-laga krusial mendatang.

Manajemen Persipura dijadwalkan akan memperkenalkan pemain anyar tersebut secara resmi dalam waktu dekat, bersamaan dengan pembukaan bursa transfer Liga 2.


Sumber : Kaki Abu

Editor : Redaksi Olemah

Website : www.olemah.com

Diterbitkan : 07 Januari 2026

Posting Komentar

0 Komentar